Polsek Kandis menanam pohon di Kelurahan Telaga Sam Sam Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak. Hal itu dilakukan untuk menciptakan wilayah hijau di Kecamatan Kandis.
Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi, S.I.K,. M.S.I melalui Kapolsek Kandis Kompol David Richardo, S.I.K mengatakan," Kita menanam bibit pohon ini untuk penghijauan di wilayah Kecamatan Kandis, sebab ada yang gundul hutannya.
Kegiatan ini sebagai langkah nyata mengatasi perubahan iklim, pemulihan kualitas lingkungan hidup dan mendukung percepatan rehabilitasi hutan dan lahan, kegiatan ini merupakan rangkaian dari agenda Hari Bhayangkara Ke -78 Tahun 2024.
Kompol David Richardo,S.I.K menyebutkan adapun pohon yang ditanam adalah bibit pohon Ketapang Kencana sebanyak 20 Pohon., Pinang Batara sebanyak 20 Pohon, Trembesi sebanyak 20 Pohon, Mahoni sebanyak 20 Pohon, Matoa sebanyak 20 Pohon.
"Jadi totalnya ada 100 Pohon, Menurut Kapolsek Kandis kegiatan penanaman bibit pohon merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap penghijauan lingkungan.
Pada kesempatan yang sama Kapolsek Kandis Kompol David Richardo, S.I.K lebih lanjut mengatakan," Dalam Rangka Polri mendukung Program ketahanan pangan nasional Kami juga memberi bantuan berupa bibit cabe, bibit jagung dan bibit kacang panjang sebanyak 50 bungkus kepada Petani yang berada di Kelurahan Telaga Sam Sam Kecamatan Kandis.