BANGKINANG KOTA,(Redaksiriau.com) - Jumat siang (11/12/2020), Satreskrim Polres Kampar kembali menggelar kegiatan Jumat Barokah, hari ini anak-anak Panti Asuhan Putra Muhammadiyah Kecamatan Bangkinang Kota didampingi pengurus Panti, ikut menghadiri kegiatan ini.
Mereka mengikuti kegiatan Jumat Barokah yang digelar Satreskrim Polres Kampar hari ini bersama peserta lainnya, untuk menikmati makan siang di Kafe TSJ yang berlokasi di jalan Ahmad Yani Kecamatan Bangkinang Kota.
Sekitar pukul 11.00 wib, anak-anak Panti Asuhan Putra ini tiba di Kafe TSJ dan langsung menikmati makan siang yang telah dihidangkan secara prasmanan, lalu sekitar setengah jam kemudian disusul oleh ibu-ibu petugas kebersihan kota yang selalu menghadiri kegiatan ini.
Untuk teknis pelaksanaannya seperti kegiatan yang lalu-lalu tetap dibagi dalam 2 sesi, hal ini dimaksudkan agar tidak terlalu banyak orang yang berkumpul sehingga penerapan protokol kesehatan dapat tetap dijalankan.
Untuk sesi pertama dilaksanakan sebelum shalat Jumat dan dihadiri anak-anak panti asuhan putra serta ibu-ibu dari petugas kebersihan kota serta sebagian warga masyarakat.
Selanjutnya pada sesi kedua setelah pelaksanaan shalat Jumat, dihadiri Pengurus Masjid dan kaum dhuafa serta warga masyarakat setempat.
Panitia menyiapkan sekitar 200 porsi makan siang dan seperti biasa semua makanan ini habis dinikmati oleh para tamu yang hadir, mereka menikmati hidangan yang disediakan dengan penuh sukacita.
Mereka juga tampak senang mengikuti kegiatan ini dan berharap agar kegiatan ini terus berlanjut karena manfaatnya langsung dirasakan masyarakat, ungkap mereka.
Kegiatan berakhir sekira pukul 13.30 wib dan seluruh rangkaian acara Jumat Barokah Satreskrim Polres Kampar ini berlangsung dengan tertib dan lancar.**(red)