-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

SMA Negeri 2 Tapung Hilir Raih 2 Penghargaan Dalam Kegiatan Pekan Raya Fisika V Tingkat Nasional

Sunday 2 February 2020 | Sunday, February 02, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-02-02T13:42:38Z


Pekanbaru(Redaksiriau.com) - Kegiatan Pekan Raya Fisika V Tingkat Nasional untuk  SD, SMP dan SMA  dilaksanakan di kampus Universitas Riau di Panam tanggal 30 Januari - 02 Fèbruari 2020.

Kegiatan yang diselenggarakan oleh Fakultas MIPA FISIKA Universitas Riau ini mengusung tema " Let's create gold generation is the industrial revolutionera 4.0 with physich " diikuti oleh perwakilan peserta dari berbagai Provinsi se Indonesia diantaranya Provinsi Riau, Sumatera Barat, Sumatera Utara, Bali, Bengkulu,Jawa Timur dan Kalimantan Timur.

Pada kategori Mading 3 Dimensi perwakilan SMA Negeri 2 Tapung hilir dengan peserta :
1.Muhammad Nur Mahmudi
2.Rafli Jassica
3.Lili Indayani
4.Hani Sijabat
dibawah binaan guru pembimbing Bita Malahayati M.Pd berhasil meraih 2 penghargaan yaitu : Mading terbaik 1 dan Mading Terfavorit.

Kepala sekolah SMA Negeri 2 Tapung hilir Khairuddin M.Pd ketika dimintai keterangan oleh awak media Redaksiriau.com terkait keberhasilan siswa dan siswinya menyampaikan ucapan selamat kepada anak-anak kami dan ibu guru pembimbing atas prestasi yang diraih pada  Lomba Pekan Raya Fisika V ini " Ungkap Khairuddin

Saya selaku kepala sekolah selalu siap mendukung dengan semua kegiatan terutama dalam menguji kemampuan anak dalam kegiatan perlombaan maupun pertandingan, menang atau kalah tidak masalah yang penting minat dan bakat siswa bisa kita salurkan sesuai dengan kopentensinya masing-masing dan Alhamdulilah dalam lomba ini untuk kategori Mading 3 Dimensi anak-anak kami berhasil mendapatkan 2 penghargaan, ini patut kita syukuri " Ucap Khairuddin kepada media

Laporan : Nefrizal Pili







×
Berita Terbaru Update