KANDIS - REDAKSIRIAU.COM - Dalam rangka mendukung program Presiden Republik Indonesia dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional, Polsek Kandis bersama pihak kebun Kandista Estate PT. Ivo Mas Tunggal melaksanakan panen raya jagung pipil di kebun Kandista Estate PT. Ivo Mas Tunggal yang terletak di Kampung Belutu Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, pada Senin, 30 Juni 2025.
Turut hadir dalam panen raya tersebut Bhabinkamtibmas Kampung Belutu Aiptu M. Zalukhu, Manager Kandista Estate Whendy Ginting dan Askep beserta para asisten kebun Kandista Estate.
Panen raya jagung yang dilaksanakan di lahan seluas 0,5 hektare ini berhasil menghasilkan sekitar 500 Kg jagung pipil.
Kegiatan diawali dengan pembukaan oleh protokol, doa bersama, sambutan dari Manager Kandista Estate dan sambutan perwakilan Kapolsek Kandis dan dilanjutkan dengan prosesi panen bersama.
Regional Controler Tumpal Bakara melalui Manager kebun Kandista Estate Whendy Ginting menyebutkan," Penanaman jagung pipil ini adalah sebagai wujud dukungan PT. Ivo Mas Tunggal terhadap program ketahanan pangan Republik Indonesia yang dicanangkan.
Sehingga diharapkan dapat membantu untuk memenuhi kebutuhan pangan lokal dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat," ujar Whendy Ginting Manager Kandista Estate.
Kapolres Siak, AKBP Eka Ariandy Putra, S.H., S.I.K., M.Si. dan Kapolsek Kandis Kompol Darmawan, S.H., M.H. melalui Bhabinkamtibmas Kampung Belutu Aiptu M. Zalukhu dalam sambutannya menyampaikan," Bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata dukungan Polsek Kandis terhadap upaya Pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan, sekaligus wujud sinergitas antara kepolisian dengan pihak perusahaan PT. Ivo Mas Tunggal dan masyarakat.
"Kami berharap panen ini dapat menjadi motivasi bagi masyarakat untuk terus mengembangkan sektor pertanian demi terwujudnya kemandirian pangan di wilayah Kecamatan Kandis," paparnya.
Panen raya jagung ini diharapkan menjadi langkah positif dalam meningkatkan produktivitas pertanian lokal serta memperkuat ketahanan pangan di Kabupaten Siak pada umumnya. (Jay)
Sumber : Liputan Wartawan.