Semarakkan HUT Gerindra ke 15, Ribuan Masyarakat Rohul Antusias Padati Taman Kota


 

Rohul, (Redaksiriau.com) - Ribuan masyarakat Rokan Hulu antusias memadati Taman Kota Pasir Pengaraian dalam Rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Gerindra Ke 15 tahun 2023, Minggu (5/2/2023).


Selain menggelar Jalan santai DPC Gerindra Rokan Hulu juga membagikan Ribuan Paket sembako dan Doorprize untuk masyarakat yang hadir.


Jalan santai dimulai dari Taman Kota Pasir Pengaraian menuju titik Lokasi Acara yang dipusatkan di Halaman Kantor DPC Partai Gerindra Kabupaten Rokan Hulu di Jl. TuanKu Tambusai Komplek Alhamra Rokan Hulu.


Usai jalan santai acara dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng yang dilakukan oleh Ketua DPC Partai Gerindra Rokan Hulu H. Sukiman didampingi  Pengurus Dewan Perwakilan Pusat ( DPP) partai Gerindra Harwendro adityo dewanto dan seluruh pengurus DPC Rokan Hulu.


Turut hadir, Pengurus DPD partai Gerindra provinsi Riau, Ketua dan Anggota DPRD Rokan Hulu, Ketua Pengurus partai Politik di Rokan Hulu, Sekretaris DPC Gerindra Rokan Hulu dan  Pengurus PAC Gerindra 


Pengurus Dewan Perwakilan Pusat ( DPP) partai Gerindra Harwendro adityo dewanto menyampaikan walaupun Partai Gerindra masih berusia muda, tapi Partai Gerindra sudah banyak memberikan kontribusi untuk negara dan daerah di seluruh indonesia" ucap nya.


Harwendro menyampaikan, Pemilu sudah semakin dekat dan Ketua Umum Partai Gerindra Bapak H. Prabowo selalu menyampaikan Jadikanlah Partai Gerindra, Partai yang menjadi harapan untuk perubahan indonesia yang lebih maju dan makmur.


Kemudian, Ketua DPC partai Gerindra H. Sukiman mengucapkan selamat datang kepada pengurus DPP Gerindra, Harwendro Adityo Dewanto dan rombongan di kabupaten rokan hulu dan sekaligus  secara langsung  ikut menyaksikan pengukuhan pengurus PAC Partai Gerindra Kabupaten rokan hulu, mempunyai arti dan makna tersendiri, baik bagi kami yang di percaya sebagai ketua umum PC Gerindra Rokan Hulu maupun pengurus PAC Gerindra yang baru saja dilantik. 


"Kehadiran bapak bagi kami dan pengurus akan menjadi penambah semangat dan motivasi baru untuk bersama-sama, merapatkan barisan, memajukan partai gerindra" ucapnya.


Sukiman berkomitmen menjadikan Rokan Hulu sebagai basis Gerindra di Provinsi Riau dengan bekerja keras untuk ikut mensukseskan pemilu 2024 mendatang dan Partai Gerindra di bawah ketua umum  Prabowo mendapat simpati rakyat.


Sukiman menambahkan pengukuhan Pengurus DPC Partai Gerindra kabupaten rokan hulu berjalan sukses dan lancar dan dirinya mengajak hendaknya duduk di pengurus tidak hanya sebagai suatu kebanggaan melainkan justru hendaknya menjadi spirit yang luar biasa, yang  harus ditanamkan dan teruskan kepada seluruh keluarga besar Gerindra dan kader simpatisan dan melaksanakan konsolidasi ke dalam maupun keluar.


"Apalagi kita akan menghadapi fase pesta demokrasi pada tahun 2024 yang akan datang. Dan di depan pengurus dpp dan dpd mempunyai target sesuai dengan arahan dari DPP Partai Gerindra untuk meraih suara terbanyak dan memenangkan bapak Prabowo sebagai Presiden RI pada pemilu 2024" jelasnya.


Oleh karena itu, Sukiman menegaskan perlunya kerjasama, kekompakan dan kerja keras semua kader dan simpatisan partai gerindra.


"saya minta dan himbau seluruh kader dan seluruh jajaran pengurus yang ada di kabupaten rokan hulu untuk bahu membahu, bersatu padu dalam menjalankan roda organisasi yang kita banggakan dan cintai  ini" tutupnya.


Sementara itu antusias masyarakat sangat tinggi, seperti yang disampaikan Toni Warga Tambusai mengatakan kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kesehatan masyarakat, mudah mudahan partai Gerindra makin maju.


"Ini agenda yang sangat bagus untuk kesehatan, dan mudah mudahan partai Gerindra makin maju, makin mantap, dan harapan kami partai Gerindra mengikuti kontestasi dan mengusung calon presiden yang mantap dan akan kita menangkan" katanya.


Kemudian senada dengan Toni, Syakban dari rambah menyampaikan sebagai masyarakat kami berharap Gerindra memenangkan pemilu pada 2024 nanti.


"Harapan saya sebagai masyarakat supaya di Rokan hulu partai Gerindra memenangkan pemilu 2024" harapnya.


Zulkifli.

COMMENTS





Name

ADVERTORIAL,5,ARTIKEL,8,BATAM,36,BENGKALIS,224,BENGKULU,1,BISNIS,1,BOGOR,1,COVID 19,15,DUMAI,6,DUNIA ISLAM,4,DURI,2,EKONOMI,8,FOTO,3,huk,1,HUKUM,106,INDRAGIRI HILIR,8,INDRAGIRI HULU,3,INTERNASIONAL,8,JAMBI,3,KALIMANTAN BARAT,1,kam,1,KAMPAR,1077,Kandi,1,KANDIS,618,KESEHATAN,7,KKN Mahasiswa,9,KOTA PEKANBARU,58,KREASIMU,6,KUANTAN SINGINGI,9,LINTAS DAERAH,1,Minas,1,MUARA JAMBI,111,NASIONAL,224,NTT,3,OLAHRAGA,30,OPINI,3,PEKANBARU,167,PELALAWAN,9,PENDIDIKAN,32,PERAWANG,2,POLITIK,17,Potret Daerah,3,RIAU,291,ROKAN HILIR,34,ROKAN HULU,53,SERDANG BEDAGAI,191,SIAK,337,SUMATERA BARAT,16,SUMATERA UTARA,13,Sungai Mandau,1,SURABAYA,1,Tualang,1,WISATA,3,
ltr
item
REDAKSIRIAU.COM: Semarakkan HUT Gerindra ke 15, Ribuan Masyarakat Rohul Antusias Padati Taman Kota
Semarakkan HUT Gerindra ke 15, Ribuan Masyarakat Rohul Antusias Padati Taman Kota
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEikLWU5ALM9rO4buYcyCure25gpTY0l_8mTihj_Oaf5mmM1c854-r6JdOZJVJ1ixJoURiKzslmKPuFJo4_F63eSvbQQVEaQGx45Q77YSUT6XFPaD1nVe7qjg1cgu8lTelRVOURsECDmzIXUzHVTvrrx9N6kUFCZwdB6OQHODXrhx3dpTAX-xyWMQH1i7g/s320/IMG-20230205-WA0034.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEikLWU5ALM9rO4buYcyCure25gpTY0l_8mTihj_Oaf5mmM1c854-r6JdOZJVJ1ixJoURiKzslmKPuFJo4_F63eSvbQQVEaQGx45Q77YSUT6XFPaD1nVe7qjg1cgu8lTelRVOURsECDmzIXUzHVTvrrx9N6kUFCZwdB6OQHODXrhx3dpTAX-xyWMQH1i7g/s72-c/IMG-20230205-WA0034.jpg
REDAKSIRIAU.COM
https://www.redaksiriau.com/2023/02/semarakkan-hut-gerindra-ke-15-ribuan.html
https://www.redaksiriau.com/
https://www.redaksiriau.com/
https://www.redaksiriau.com/2023/02/semarakkan-hut-gerindra-ke-15-ribuan.html
true
8391046594614306514
UTF-8
Loaded All Posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share to a social network STEP 2: Click the link on your social network Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy