KANDIS - REDAKSIRIAU.COM -
Mengusung tema Sehat Bersama, Peduli Bersama perusahaan PT. Guna Agung Semesta menggelar kegiatan Bakti Sosial Kesehatan Pengobatan Umum Gratis untuk mewujudkan warga disekitar perusahaan yang sehat, aktif dan produktif.
Kegiatan Bakti Sosial Kesehatan Pengobatan Umum Gratis berjalan dengan lancar dan bertempat di Kantor persiapan Kampung Kandis Barat Jalan Datuk Lima Puluh Kecamatan Kandis Kabupaten Siak, Jumat, 30 Januari 2026.
Suasana Bakti Sosial Kesehatan Pengobatan Umum Gratis tersebut di padati oleh puluhan warga sekitar perusahaan yang ingin memeriksa kesehatan dan juga melakukan pengobatan umum lainnya seperti pemeriksaan Kesehatan Umum, Konsultasi Dokter dan Cek Tekanan Darah dan Gula Darah serta penyakit lainnya.
Ridwan selaku Manager PT. Guna Agung Semesta melalui KTU M. Satrio membenarkan dengan adanya kegiatan tersebut.
"Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian PT. Guna Agung Semesta terhadap warga masyarakat sekitar dan melalui kegiatan Bakti Sosial Kesehatan Pengobatan Umum Gratis ini dapat mempererat hubungan tali silaturahmi antara perusahaan dengan warga sekitar serta menjadi langkah nyata dalam menciptakan Generasi Sehat di masa depan," ujarnya.
"Kegiatan ini diharapkan memberikan manfaat kepada warga sekitar, sehingga mampu membantu warga maupun masyarakat yang memerlukannya," ucap Aprianto sebagai Sustainability di PT. Guna Agung Semesta.
'Kegiatan Bakti Sosial Kesehatan Pengobatan Umum Gratis ini melibatkan Dokter dan tenaga kesehatan dari Klinik Pratama Daniel yang berada wilayah Kampung Kandis," ungkap Aprianto.
Pada kesempatan itu Pj.Penghulu Persiapan Kandis Barat Fernando Lumbanraja menyampaikan," Apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Perusahaan PT. Guna Agung Semesta dan seluruh pihak yang telah berpartisipasi dan mendukung terselenggaranya kegiatan Bakti Sosial Kesehatan ini demi pelayanan kepada masyarakat yang bermukim di Kampung Kandis khusus nya disekitar perusahaan," syukurnya.
Kegiatan bakti sosial ini merupakan wujud kepedulian dan komitmen dari Perusahaan PT.Guna Agung Semesta dan Semua Pihak untuk meningkatkan kesadaran kepada masyarakat akan pentingnya menjaga kesehatan melalui pemeriksaan kesehatan gratis ini.
Kami berharap masyarakat dapat mengetahui kondisi kesehatannya sejak dini, Sehingga upaya pencegahan dan penanganan dapat dilakukan lebih cepat dan tepat.
Kepada seluruh masyarakat, Kami berharap agar dapat memanfaatkan kegiatan ini dengan sebaik-baiknya, Jangan ragu untuk berkonsultasi dengan tenaga kesehatan, serta mari kita jadikan momentum ini sebagai pengingat bahwa kesehatan adalah aset yang sangat berharga dalam menjalani kehidupan sehari-hari," pesan Pj. Penghulu persiapan Kampung Kandis Barat Fernando Lumbanraja. ( Wijaya)
Sumber: Humas PT. GAS.