-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Mendengar Langsung Aspirasi Masyarakat, Kapolsek Kandis Gelar Giat Jumat Curhat

Thursday 29 December 2022 | Thursday, December 29, 2022 WIB | 0 Views Last Updated 2022-12-30T04:17:48Z
Kandis-Redaksiriau.com-
Polsek Kandis hari ini Jumat pagi 30 Desember 2022 kembali mengadakan kegiatan Jumat Curhat kepada masyarakat di wilayah hukum Kecamatan Kandis.
Kegiatan Jumat Curhat adalah salah satu program dari Polri yang bertujuan untuk mendengar langsung aspirasi langsung dari masyarakat agar dapat dicari solusinya bersama, sehingga dapat meminimalisasi potensi tindak pidana maupun perdata ditengah masyarakat, dapat menjadi jembatan dan sarana komunikasi humanis antara masyarakat dengan polri, serta salah satu upaya untuk bersinergi dalam menjaga Kamtibmas di tengah masyarakat.

Dipimpin langsung oleh Kapolsek Kandis *Kompol David Richardo,S.I.K* di dampingi oleh Kanit Binmas *AKP Junaidi*, Kanit Reskrim *AKP Roemin Putra,SH,MH*, Kanit Intelkam *AKP Bantu Tumanggor* serta para Bhabinkamtibmas dan personel kandis, mengadakan kegiatan Jumat Curhat dalam upaya menampung aspirasi langsung dari masyarakat yang belum tersampaikan di Kelurahan Telaga Samsam.
Sementara itu masyarakat yang hadir dalam kegiatan ini antara lain Lurah Telaga samsam beserta perangkat Kelurahan, Babinsa, para ketua RT/RW, Tokoh-tokoh masyarakat serta kaum muda dimana mereka dapat menyampaikan aspirasinya dengan nyaman karena kegiatan ini di kemas dalam konsep Coffe Morning sehingga suasana menjadi lebih komunikatif, Humanis dan sangat terbuka bagi siapapun yang ingin menyampaikan aspirasinya.

Kapolsek Kandis *Kompol David Richardo,S.I.K* menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi salah satu cara bagi Polri untuk semakin bersinergi dalam menjaga Kamtibmas di wilayah Kecamatan kandis yang tentunya demi membangun Polri yang Humanis di tengah masyarakat.

_"..alhamdulilah sangat banyak aspirasi langsung yang di sampaikan masyarakat dalam kegiatan ini, semua sangat menyambut positif momen Jumat Curhat ini dan sangat berharap dapat menjadi kegiatan rutin agar masyarakat menjadi lebih dekat dengan Polri"_ kata *Kompol David Richardo,S.I.K*

Kapolsek Kandis juga selain langsung memberi solusi dari setiap pengaduan/aspirasi, beliau juga menyampaikan bahwa semua aspirasi akan di catat dan akan menjadi bahan evaluasi untuk menentukan langkah-langkah apa yang bisa di lakukan kedepannya.30/12/2022.(RN/HW)








×
Berita Terbaru Update