-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Mantap! Kejari Kampar Laksanakan Giat JMS di 2 Sekolah Berbeda Pada Hari yang Sama

Thursday 27 February 2020 | Thursday, February 27, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2020-02-27T14:05:09Z

KAMPAR - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Kampar laksanakan kegiatan Jaksa Masuk Sekolah (JMS) di 2 sekolah yang berbeda pada hari yang sama, Kamis (27/2/20).

Kegiatan Jaksa Masuk Sekolah pertama dilaksanakan di aula SMPN 3 Tambang, sekira pukul 09.30 WIB sampai dengan pukul 10.30 WIB, dan dilanjutkan di aula SMPN 2 Tambang sekira pulul 11.00 WIB sampai dengan pukul 12.45 WIB.
Kegiatan Jaksa Masuk Sekolah yang dilaksanakan oleh Kejari Kampar ini bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Kampar.

Pantauan awak media, tim Kejari Kampar yang diturunkan dalam kegiatan Jaksa Masuk Sekolah ini yakni Kasi Intelijen Silfanus Rotua Manurung, SH, Jaksa Fungsional Seksi Intelijen Rezi Dharmawan, SH, dan Tata Usaha Bidang Intelijen Faisal Arif, SH,MH, sedangkan dari Dinas Dikpora Kabupaten Kampar yakni Kabid Pembinaan Ketenagaan, Ramzi.
Kedatangan tim Jaksa Masuk Sekolah Kejari Kampar ini disambut langsung oleh Kepala Sekolah SMPN 3 Tambang dan SMPN 2 Tambang, para guru dan siswa-siswinya.

Kegiatan Jaksa Masuk Sekolah di SMPN 3 Tambang diikuti oleh sekitar 36 orang peserta, sedangkan di SMPN 2 Tambang diikuti oleh sekitar 45 orang peserta yang mana para pesertajya masing-masing terdiri dari para guru dan siswa-siswi.

Pada kegiatan Jaksa Masuk Sekolah ini, tim Kejari Kampar memaparkan materi yang bertema "Boduy Shamming dan Bullying" serta "Pergaulan Bebas".

Kajari Kampar, Suhendri SH, MH melalui Kasi Intel Silfanus Rotua Manurung, SH, MH kepada awak media mengatakan, kegiatan Jaksa Masuk Sekolah ini bertujuan untuk memperkenalkan hukum kepada siswa dan siswi, agar lebih memahami hukum dalam kehidupan sehari-hari, sehingga terhindar dari jerat hukum karena telah melakukan sesuatu yang dilarang oleh hukum.

Melalui kegiatan Jaksa Masuk Sekolah ini, Silfanus berharap agar materi yang disampaikan dapat memotivasi siswa dan siswi, serta dapat diterapkan dalam kehidupan bermasyarakat.

Pada kegiatan Jaksa Masuk Sekolah ini, Tim Kejari Kampar juga memperkenalkan peran kejaksaan dalam sistem peradilan pidana melalui tayangan video singkat dengan judul “Ayo Kenali Hukum Jauhkan Hukuman”

Penulis : CANGGIH







×
Berita Terbaru Update