-->

Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

KALAJENGKING,HEWAN BERBAHAYA NAMUN MEMPUNYAI BANYAK MANFAAT

Sunday 6 May 2018 | Sunday, May 06, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2018-05-06T01:36:32Z

Hewan yang satu ini termasuk hewan yang berbahaya, kita akan berusaha untuk menjauhinya bahkan ada juga yang membunuhnya. Setiap kita melihat hewan ini kita akan merasa takut karena memang gigitanya yang terasa sakit bahkan bisa mengancam nyawa kita sendiri.

Namun belakangan nama hewan ini sering dibicarakan karena harga bisanya yang mahal dan sempat juga diucapka oleh Presiden Joko Widodo dalam sebuah pembukaan Musyawarah Perencanaan Pembanguan Nasional tanggal 30 April 2018.

Disamping harga bisanya yang mahal, tetapi juga mempunyai banyak manfaat. Berikut adalah beberapa manfaat dari bisa kalajengking : 

1. Penghilang rasa sakit


Dalam sebuah studi yang dirilis tahun 2013, ternyata racun kalajengking mengandung zat yang bisa digunakan sebagai penghilang rasa sakit.
Ahli dari American Friends of Tel Aviv University juga mengatakan cara kerja racun ini mirip seperti morfin.
Racun peptida yang ditemukan dalam racun kalajengking berinteraksi dengan saluran natrium dalam sistem saraf dan otot sehingga bisa meredakan rasa sakit.

2. Cegah kegagalan transplantasi jantung
Beberapa pasien yang mengalami penyakit jantung disarankan dokter untuk melakukan transplantasi.
Namun, melakukan transplantasi jantung memiliki risiko yang sangat tinggi bagi pasien.
Untunglah para ahli kini sudah menemukan obat yang terbuat dari racun kalajengking.
Obat ini disebut-sebut bisa mencegah terjadinya risiko kegagalan transplantasi jantung.

3. Pestisida alami
Racun kalajengking juga bisa digunakan sebagai pestisida alami, loh.
Tentunya pestisida ini lebih ramah lingkungan daripada pestisida kimia yang dibuat oleh pabrik.
Karena mengandung racun, maka semua jenis hama yang ada di tanaman akan mati.

4. Obat penyakit lupus
Lupus adalah penyakit kronis yang disebabkan oleh sistem imun tubuh.
Sistem imun yang biasanya melindungi tubuh justru berbalik menyerang.
Hal inilah yang menyebabkan kerusakan organ penderitanya.
Nah, rupanya racun kalajengking juga bisa menjadi obat untuk menyembuhkan penyakit lupus ini.

5. Obat rematik
Dalam racun kalajengking juga ditemukan zat yang disebut Iberiotoxin.
Menurut para ahli, Iberiotoxin adalah obat ampuh untuk sembuhkan rematik.

6. Membantu pengobatan kanker
Racun kalajengking dianggap sebagai sumber alami untuk terapi kanker.
Para ilmuwan di Universitas Illinois bahkan sudah pernah mempraktikan terapi penyembuhan pasien kanker payudara dengan racun ini.
Hasilnya, pasien bisa sembuh dari kanker setelah rutin melakukan pengobatan.

7. Cegah malaria
Pada 2011, para peneliti dari Universitas Maryland menemukan obat yang tepat untuk menghilangkan malaria.
Saat ditelusuri, rupanya obat ampuh itu mengandung racun kalajengking.

8. Menghilangkan tumor
Untuk menyembuhkan tumor, dokter biasanya menyarankan untuk operasi.
Meski sudah dilakukan operasi, terkadang tumor masih tersisa di dalam tubuh pasien.
Nah, saat ini para dokter sudah menemukan cara untuk benar-benar menghilangkan tumor, yaitu dengan racun kalajengking.

Dokter akan menggunakan bahan sintetis sebagai yodium tambahan untuk membersihkan sel-sel tumor yang tertinggal setelah operasi.

itulah beberapa manfaat dari bisa / racun kalajengking.**







×
Berita Terbaru Update